an

Tips Penting Mengisi Bahan Bakar di SPBU


Sumber: newgenbsm.com.au

Hal-hal tentang pengisian bahan bakar dibawah ini mungkin terdengar simpel. Tapi percaya atau tidak, banyak manfaatnya.

Mengisi bahan bakar lebih baik dilakukan pada pagi hari buta
Kenapa begitu? Pada pagi hari temperatur tanah masih relatif dingin. Ingat, semua SPBU mempunyai tangki penyimpanan yang ada di dalam tanah. Makin dingin tanah, makin pekat/kental bahan bakar yang ada di dalamnya. Saat temperatur meningkat, bahan bakar menjadi sedikit lebih cair. Jadi, BBM yang Anda beli di siang, sore atau malam hari bisa jadi sudah tak akurat lagi ukurannya karena sudah sedikit kehilangan kekentalan alaminya.

Isilah bahan bakar kendaraan saat tangki masih terisi
Hal penting lainnya adalah jangan tunggu tangki kosong saat Anda ingin mengisi bahan bakar. Bahkan kalau bisa, isilah saat masih menyisakan setengah dari ukuran full tangki. Alasannya, makin banyak isi sisa, makin sedikit udara yang mengisi ruang kosong dalam tangki. Udara membuat bahan bakar menguap lebih cepat dari yang kita tahu.

Jangan mengisi BBM berbarengan dengan proses isi ulang tangki bawah tanah SPBU
Selain masalah keamanan, ada baiknya Anda memberi perhatian khusus pada hal ini. Saat truk tangki mengisi ulang tanker penyimpanan bawah tanah SPBU, semua kotoran apapun yang tinggal di dalam tangki bawah tanah akan terkena semprotan BBM baru dari truk dan 'melayang-layang' ke segala arah, termasuk ikut tersedot ke dalam tangki bahan bakar kendaraan Anda. Kotoran-kotoran itu tentu dapat mendatangkan efek buruk pada mesin.

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment