an

Gilles Villeneuve, Sosok Inspirator Jacq (I)

Automotive Chemical Industry | Perusahaan Chemical di Indonesia | Produk Perawatan Mobil

Automotive Chemical Industry | Perusahaan Chemical di Indonesia | Produk Perawatan Mobil
Sumber: flatout.com.br

Andai saja kecelakaan tidak merenggut nyawa seorang Gilles Villeneuve, pasti dia bisa menjadi juara dunia seperti sang anak. Sayangnya, nasib berkata lain setelah kematian yang misterius itu. Gilles harus merelakan gelar juaranya jatuh ke tangan pembalap lain, sementara nyawanya harus terbang entah ke mana.

Pembalap asal Kanada ini memang menjadi salah satu pembalap yang paling ditunggu dalam setiap perlombaan. Sejak usia remaja, dia sudah mampu mengendarai mobilnya dengan apik. Di tahun 1967, dia mulai mengendarai mobil balap pertamanya, Ford Mustang. Mobil tersebut merupakan mobil modifikasi yang dibentuknya sendiri.

Faktor finansial menjadi alasan tersendiri mengapa Gilles baru mampu menembus dunia balap dalam usia yang tidak lagi muda. Balap juga yang menjadi mata pencarian dia selama ini. Sampai akhirnya McLaren melihat talentanya yang besar dalam membalap dan memutuskannya untuk menjadikan salah satu pembalap unggulan di Formula One.

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment