an

Volvo Uji Self-Driving Car di Jalanan Umum


Sumber: performancedrive.com.au

Volvo akan mengizinkan publik untuk mencoba langsung proyek driverless car/autonomous vehicles mereka yang diberi nama "Drive Me Pilot Project".

Akan diadakan di kota Gothenburg, Swedia, proyek percobaan ini akan menggunakan 100 mobil-mobil self-driving yang bisa dikendarai di beberapa jalanan terpilih di kota tersebut. Mobil-mobil Volvo tersebut akan dipasangi teknologi sistem kemudi otomatis mereka yang terdiri dari beberapa laser scanner, empat buah radar, sebuah kamera trifocal, dua buah radar untuk jarak jauh, dan 12 sensor ultrasonik.

Sistem ini juga akan menggunakan peta digital 3D kualitas HD, data GPS, wave radar yang dipasangkan di kaca depan, hingga kamera yang bisa membaca rambu-rambu lalu lintas dan kondisi jalanan.

Pihak Volvo sendiri mengatakan bahwa sistem Autopilot mereka ini sudah didesain agar bisa menghadapi semua aspek mengemudi mobil. Termasuk, dalam beberapa kondisi cuaca.

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment