an

Berencana Melakukan Pengobatan Katarak? Ini Dia Tips Memilih Ahli Bedah Mata Terbaik


 Mata Katarak | Pengobatan Katarak
Sumber: eyedoctorguide.com

Penglihatan Anda begitu berharga. Dan operasi katarak merupakan salah satu peristiwa besar yang mengubah hidup sebagian besar pasien. Oleh karena itu, memilih ahli bedah mata katarak tidaklah boleh dianggap enteng. Pilihlah sebuah klinik atau rumah sakit mata yang berdedikasi pada keselamatan pasien, teknologi terkini dan hasil jangka panjang.

Ketika Anda menjadwalkan pertemuan dengan ahli bedah mata, Anda perlu menyiapkan beberapa pertanyaan penting. Hal ini disarankan agar pasien mendapatkan kepastian dari hasil pengobatan kataraknya. Berikut ini beberapa pertanyaan yang bisa Anda tanyakan kepada ahli bedah mata pilihan Anda sebelum menjalani prosedur pembedahan.

1. Sudah berapa banyak operasi katarak yang dilakukan oleh ahli bedah mata tersebut? Seperti pemain piano, semakin banyak praktek, maka hasil dan pengalamannya lebih baik.

2. Teknologi apa yang digunakan dalam melakukan operasi katarak? Untuk mencapai hasil operasi katarak yang memuaskan, mata sebaiknya dievaluasi dengan teknologi dan instrumen terbaru. 

3. Apakah dalam setiap operasi katarak yang ditanganinya selalu sukses? Jika tidak, mengapa?

4. Apakah ahli bedah mata tersebut juga ahli dalam melakukan operasi katarak pada pasien yang telah menjalani operasi mata sebelumnya, seperti lasik?

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment