an

5 Infeksi Selama Kehamilan Pemicu Mata Katarak Pada Anak


Mata Katarak | Pengobatan Katarak
Sumber: integrityurgentcare.com

Mata katarak juga bisa menyerang anak-anak. Jenis katarak ini juga dikenal dengan istilah katarak kongenital. Katarak kongenital umumnya disebabkan oleh banyak faktor risiko. Selain gen yang diwariskan oleh orangtua, katarak kongenital juga dipicu oleh infeksi yang dialami ibu selama masa kehamilan. Apa saja?

1. Rubella (campak Jerman), sebuah infeksi virus yang dapat menyebab ruam di kulit, seperti jerawatan, berwarna merah muda.

2. Toksoplasmosis, sebuah infeksi akibat mengonsumsi makanan, minuman atau tanah yang terkontaminasi dengan kotoran kucing yang terinfeksi.

3. Cytomegalovirus (CMV), infeksi yang disebabkan virus yang umumnya menyebabkan gejala mirip cacar. 

4. Herpes Simplex. Infeksi yang disebabkan virus ini menyebabkan luka yang muncul di bagian tubuh tertentu. 

5. Chickenpox (cacar). Infeksi menular ini disebabkan oleh virus Varicella zoster.

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment