an

Pembangunan Circuit of Wales Kembali Ditunda


Sumber: walesonline.co.uk

Proses pembangunan sebuah sirkuit baru bernama Circuit of Wales kembali ditunda meski telah adanya rencana untuk menjadikan tempat tersebut sebagai venue untuk ajang British MotoGP di masa depan.

Sirkuit baru tersebut akan dibangun pada sebuah lahan seluas 600 hektar di daerah Rassau, Blaenau Gwent, Wales.

Penundaan pembangunan tersebut dikarenakan masih menunggu adanya bukti-bukti laporan terhadap manfaat nyata dari pengembangan wilayah yang akan dibangun, lengkap dengan dampak lingkungannya. Terkait hal ini, pihak Welsh Planning Inspectorate akan mengadakan penyelidikan publik selama delapan hari terlebih dahulu.

Penyelidikan terbuka tersebut dijadwalkan baru akan dilakukan pada tanggal 10 Maret 2015 mendatang.

Jika izin pembangunan telah resmi, maka Circuit of Wales kemungkinan akan bisa mulai dibangun untuk mengejar target menjadi tuan rumah salah satu seri MotoGP musim 2016.

Nilai total proyek Circuit of Wales ini sendiri diberitakan mencapai 300 juta poundsterling (sekitar 5,6 triliun rupiah).

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment