an

Jangan Sembarangan Matikan Mesin Mobil


Jangan Sembarangan Matikan Mesin Mobil
(foto: byronfields.com)
Servis rutin dan atau cara Anda berkendara akan menentukan kondisi mesin mobil Anda. Selain itu, ada beberapa perlakuan sederhana yang juga kadang luput Anda perhatikan; mematikan mesin. Kerap kali pengendara mematikan mobil ketika putaran mesin masih tinggi, yang memicu terjadinya kerusakan pada mesin mobil.

Hal tersebut bisa terjadi, sebab mesin yang masih berada dalam putaran tinggi memerlukan pelumas. Jika Anda mematikan mesin dengan cepat, kompresi pelumas yang masuk akan menurun secara drastis, atau dengan kata lain mesin akan kehilangan pelumas. Alhasil mesin akan cepat aus atau bahkan rusak. 

Singkatnya, ketika temperatur mesin tengah tinggi dan komponen masih mengembang, maka langkah mematikan langsung mesin akan merusak dinding silinder.

Oleh karenanya, untuk mencegah hal tersebut, sebaiknya Anda tunggu sejenak hingga mesin berada dalam kondisi normal (idle) sebelum mematikan mesin (putar kontak pada posisi off). Hal ini perlu dilakukan tidak hanya untuk menghindari kerusakan mobil, melainkan juga akan menjaga performa kendaraan Anda.



 


(sumber: otosia.com)

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment