an

Smartfren, Dari Operator Seluler Hingga Produsen Handphone

Smartfren, di awal berdirinya perusahaan ini dikenal sebagai Mobile-8 (PT Mobile-8 Telecom Tbk), yaitu sebuah perusahaan yang memfokuskan kepada operator penyedia jasa telekomunikasi berbasis teknologi CDMA yang memiliki lisensi selular dan mobilitas terbatas (Fixed Wireless Access/FWA), serta memiliki cakupan jaringan CDMA. Smartfren menggunakan teknologi EV-DO (jaringan mobile broadband yang setara dengan 3G) pertama di Indonesia.

Smartfren: Hape Android Murah
Ist

Seiring berjalannya waktu, Smartfren kian melebarkan sayapnya dengan merambah ke dunia gadget, khususnya menjadi produsen handphone. Di tahun 2013 ini, Smartfren semakin mengukuhkan diri sebagai produsen hape Android murah namun memiliki kualitas atau teknologi yang baik atau  tidak kalah saing dengan merk smartphone lainnya.

Berbagai jenis smartphone telah di produksi oleh Smartfren, dan mendapat sambutan baik dari masyarakat. Hal ini tentu dikarenakan berbagai jenis handphone yang dibuat oleh Smartfren mampu dijangkau oleh berbagai lapisan ekonomi masyarakat.

Smartfren, sebagai salah satu pelopor Hape Android Murah, diharapkan mampu menginspirasi berbagai produsen smartphone agar memproduksi tidak hanya smartphone mahal atau kelas atas, namun memproduksi juga smartphone murah atau dengan harga yang terjangkau, agar terjadi keseimbangan.

Soal pilihan dan selera pada akhirnya akan dikembalikan ke masyarakat atau kepada pembeli.

Oleh: WM - WalGreat

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment